Paramount Land menghadirkan Matera Signature sebagai lanjutan dari proyek hunian premium di Gading Serpong. Peluncuran ini menjawab kebutuhan segmen high-end yang terus tumbuh di kawasan strategis tersebut.
Gading Serpong kini berkembang sebagai pusat bisnis, residensial, dan komersial yang diminati berbagai lapisan masyarakat. Dalam tren ini, Paramount Land memperkuat posisinya di pasar atas melalui konsep hunian eksklusif yang terencana.
BACA JUGA: 4 Tren Hunian Masa Kini, Lebih dari Sekadar Tempat Tinggal!
“Matera Signature menawarkan kemewahan dalam segala hal, mulai dari lokasi, bangunan, desain, hingga fasilitas,” kata Chrissandy Dave, Direktur Sales & Marketing Paramount Land dalam siaran pers kepada Marketeers, Senin (19/5/2025).
Hunian ini dikelilingi pusat aktivitas seperti Maggiore, Pisa Grande, dan Sorrento, serta akses menuju BSD dan pintu tol Serpong-Balaraja. Lokasi tersebut memberi kemudahan mobilitas sekaligus menjaga eksklusivitas lingkungan tempat tinggal.
Matera Signature hadir dengan dua tipe ukuran, yaitu 10×20 meter dan 12×20 meter, masing-masing terdiri dari dua lantai. Setiap unit dilengkapi berbagai fitur premium, seperti EV charging, solar panel, dan smart home system.
Kawasan ini dirancang bersama lima konsultan profesional dari bidang arsitektur, interior, hingga lanskap. Desain hunian mengusung gaya Modern American Classic dengan nuansa putih dan hitam yang simpel namun elegan.
Setiap hunian memiliki skylight glass canopy dan carport tiga mobil, serta interior yang dirancang lebih terorganisasi. Kamar tidur utama dibuat lebih luas dengan fasilitas kamar mandi dalam dan ruang multifungsi di lantai dua.
Fasilitas keamanan juga menjadi perhatian utama dengan adanya smoke detector, CCTV, dan gas leak detector. Hal ini memperkuat kesan bahwa keamanan dan kenyamanan penghuni menjadi prioritas.
Matera Signature juga didukung fasilitas sosial dan kebugaran melalui Matera Community Club. Fasilitas ini mencakup kolam renang infinity, gym, ruang serbaguna, bowling alley, dan ruang bermain anak.
Berhadapan langsung dengan kawasan ini terdapat Maggiore Hills Park seluas 2,3 hektare. Ruang terbuka hijau ini akan selesai pada kuartal ketiga 2025 dan dilengkapi taman bermain serta jalur jogging.
BACA JUGA: AYANA Residences Tawarkan Hunian Hijau dan Mewah lewat Alamanda Tower
“Matera Signature dirancang sebagai kontinuitas dari konsep Matera Residences dengan berbagai upgrade dari segi visual, layout, hingga fasilitas kawasan,” ujar Henry Napitupulu, Direktur Planning & Design Paramount Land.
Soal pricing, penjualan Matera Signature dimulai dari harga Rp 9,4 miliar dengan skema pembayaran fleksibel. Paramount Land menawarkan beberapa pilihan cicilan tanpa bunga dan kemudahan akad hingga tahun depan.
Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz