Sassuolo vs Fiorentina Berakhir dengan Skor 1-3 dan Dua Kartu Merah

marketeers article
Sassuolo vs Fiorentina. (FOTO: Sassuolo)

Pertandingan Serie A pekan ke-38 mempertemukan Sassuolo vs Fiorentina. Di laga itu, tuan rumah mempermalukan diri sendiri dengan dua kartu merah dan gagal memberikan perlawanan untuk tim tamu.

Pertandingan di Mapei Stadium itu sendiri diakhiri dengan skor 1-3. Permainan terlihat cukup dinamis karena tingkat penguasaan bola cukup berimbang.

Secata statistik, sebenarnya Sassuolo cukup mendominasi dengan tingkat possesion sebesar 52%. Hanya saja, tim tamu terlihat lebih matang karena dominan dalam pass accuracy dengan porsi sekitar 90%.

Selain itu, Fiorentina juga terus memberikan tekanan psikologis lewat shots on target sebanyak tujuh kali. Sementara itu, tim kandang melakukan hal serupa hanya sebanyak dua kali.

Permaiananya yang cukup agresif pun membuat tim yang dikelola oleh Vincenzo Italiano harus mengantongi fouls sebanyak 15 kali. Sementara itu, tim asuhan Alessio Dionisi mengantongi fouls sebanyak tujuh kali.

Urusan kartu kuning, tim tamu juga kena tegur wasit sebanyak empat kali. Lebih sering dari pada tim tuan rumah yang dapat teguran kartu kuning sebanyak dua kali.

Akan tetapi, Sassuolo dapat tamparan kartu merah dua kali jelang akhir pertandingan Sassuolo vs Fiorentina sehingga membuat tim makin terlihat tak mampu memberikan perlawanan.

BACA JUGA:  Lazio vs Cremonese 3-2, le Aquile Naik ke Posisi 2 Klasemen Serie A

Soal gol, bola pertama yang masuk ke gawang berhasil ditampilkan oleh Fiorentina di menit ke- 46. Gol pertama itu merupakan kontribusi dari Arthur Cabral.

Kemudian, dua gol berikutnya merupakan sumbangan dari Riccardo Saponara dan Nicolas Gonzales. Kedua pemain itu menyumbang gol pada menit ke-79 dan menit ke-83.

Selanjutnya, gol semata wayang untuk tim tuan rumah disumbang oleh Domenico Berardi. Gol pada menit ke-71 itu sendiri merupakan gol dari tendangan penalti.

BACA JUGA:  Sepatu Bola Ortuseight Catalyst Liberte Project-O Supernova Dibanderol Rp 699 Ribu

Dalam pertandingan ini sendiri, Sassuolo menjalankan strategi dengan susunan pemain 4-3-3 yang mengandalkan D. Berardi, A. Pinamonti dan Konradsen Ceide untuk menjadi penyerang.

Sementara itu, tim tamu juga tampil dengan susunan yang sama, yakni 4-3-3 dengan mengandalkan Kouame, Cabral dan Ikone sebagai striker. Berkat kemenangan dalam Sassuolo vs Fiorentina ini, tim tamu kini mengantongi 56 poin dan menduduki peringkat 8 di papan klasemen. Adapun Sassuolo kini berada di peringkat 13 dengan 45 poin.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related