Singles Day 11.11, Penjualan Ritel Online di Indonesia Meningkat

marketeers article
Singles Day 11.11, Penjualan Ritel Online di Indonesia Meningkat (FOTO: 123RF)

Singles Day atau yang kerap disebut sebagai 11.11 ini menjadi momen bagi masyarakat, terutama di Indonesia untuk berbelanja online. Perusahaan media commerce, Criteo mengatakan penjualan ritel online meningkat sebanyak 131% di Indonesia, dengan tingkat konversi yang tinggi di antara pembeli online

Sementara itu, perusahaan juga mencatat penjualan online ritel di Asia Tenggara melonjak sebesar 205%.

BACA JUGA: Mustika Ratu Gandeng RAENA, Perluas Distribusi dan Jaringan Penjual

“Setiap tahun, Singles Day di Indonesia mengalami peningkatan pada penjualan ritel online, tren ini telah meluas di seluruh Asia Tenggara. Untuk itu, brand dan penjual ritel harus memahami kebiasaan konsumer untuk memaksimalkan dampak pada festival ini,” tutur Mark Gubbels, Head of Commercial for Southeast Asia Criteo dalam siaran persnya, Selasa (29/11/2022).

Menurut perusahaan, festival belanja di Indonesia sendiri paling besar nilai transaksinya terjadi pada tanggal 12.12, kemudian diikuti oleh tanggal 11.11. Di Indonesia, penjualan naik sebesar 131% tetapi peningkatan penjualan tahun lalu lebih tinggi sebesar 149%. 

BACA JUGA: Pascapandemi, Ini Tren dan Perkembangan Investor Ritel di Indonesia

Ini menunjukkan penurunan penjualan tahun ke tahun sebesar 28%. Tren serupa juga tercatat di 10.10 sebulan sebelumnya, yang juga mengalami penurunan tahun ke tahun sebesar 12% di Asia Tenggara.

Tahun lalu, di Asia Tenggara mencatat peningkatan moderat di penjualan ritel online, sekitar 4% dari tahun ke tahun, penjualan ritel online meningkat 399% pada Singles Day 2021. Beberapa negara di wilayah ini mengalami pertumbuhan dari tahun ke tahun secara signifikan, seperti Vietnam yang meningkat 35%, dan Singapura yang meningkat 22%. 

Dengan menganalisis pembelian konsumen selama Singles Day 2021, dan membandingkan dengan rata-rata selama minggu terakhir bulan Oktober 2021, kategori gaya hidup merupakan yang paling tinggi di wilayah ini, menghasilkan penjualan meningkat 19% lebih tinggi pada Singles Day 2021.

Terlepas dari tren penjualan online yang menurun secara keseluruhan, barang ritel terkait bepergian naik secara signifikan selama Agustus-September 2022 di wilayah Asia Pasifik dibandingkan tahun sebelumnya. Criteo mencatat penjualan koper masing-masing naik 116% dan 100% pada Agustus dan September 2022. 

Secara keseluruhan, pola ritel menunjukkan hal yang baru dalam pemesanan keperluan liburan untuk melakukan perjalanan. Selain itu, data agregat seluruh kategori bepergian, seperti udara, akomodasi, transportasi, dan hiburan, menunjukkan peningkatan sebesar 176% dibandingkan tahun 2021 di Indonesia.

Menurut laporan Criteo’s APAC Shopper Story Survey 2022, konsumen melakukan pembelian secara hybrid dan menginginkan yang terbaik dari keduanya. Empat dari lima konsumen melihat peningkatan yang signifikan atau beberapa peningkatan dalam mencari produk yang ingin mereka beli. 

Hal ini menunjukkan konsumen menghargai iklan yang relevan dan depersonalisasi dan pada akhirnya memastikan jangkauan yang lebih luas dari pembeli baru dan yang sudah ada.

“Analisis Singles Day 11.11 dan Double Day 10.10 kami terakhir ini menunjukkan tren ritel online di Asia Tenggara menurun. Kami mengantisipasi hal ini akan terus berlanjut karena preferensi gaya hidup konsumen berubah seiring dengan kehidupan sosial yang kembali normal dan lebih banyak konsumen yang mengunjungi toko secara offline. Penjual harus meningkatkan upaya mereka untuk mensinkronisasikan iklan belanja hybrid sehingga dapat sepenuhnya memanfaatkan Singles Day dan memaksimalkan momentum yang ada,” tutur Sukesh Singh, Head of Large Customers at Southeast Asia.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related