Strategi Hino Optimalisasi Posko Lebaran bagi Pelanggan

marketeers article
Strategi Hino Optimalisasi Posko Lebaran bagi Pelanggan. (Hino)

PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) kembali menghadirkan Posko Lebaran sebagai bagian dari strategi pemasaran untuk memastikan kelancaran arus mudik 2024. Dengan membuka 18 Posko Lebaran di sepanjang jalur utama Pulau Jawa hingga Sumatera Utara, Hino memastikan kendaraan dalam kondisi prima dan laik jalan.

“Hino sebagai market leader medium duty, dengan menguasai 56% pangsa pasar di Indonesia, turut mendukung pemerintah untuk kelancaran arus lebaran 2024,” kata Takashi Muto, Presiden Direktur HMSI, Senin (25/3/2023).

Dalam upaya memberikan layanan terbaik kepada pelanggan, di Posko Lebaran Hino ditempatkan minimal tiga mekanik yang bersertifikasi dan berpengalaman.

BACA JUGA: Dongkrak CX, Hino Hadirkan Layanan Uji Kir Swasta Pertama di Indonesia

Mekanik Hino siap memberikan pelayanan bagi pelanggan yang membutuhkan perbaikan atau perawatan rutin pada kendaraannya. Pelanggan juga dapat menikmati fasilitas gratis konsultasi teknis dan pemeriksaan kendaraan, layanan darurat 24 jam, dan gratis biaya storing.

Sebagai tambahan, pelanggan yang mengalami kendala di jalan dapat menghubungi layanan darurat dealer terdekat atau Hino Call Center untuk mendapatkan bantuan. Hino juga memberikan promo spare parts khusus untuk persiapan Lebaran dan perawatan setelah Lebaran. 

Diskon suku cadang hingga 45% untuk 135 item spare part ditawarkan untuk bus dan kendaraan Hino lainnya.

BACA JUGA: Dukung Pendidikan, Hino Donasikan Simulator untuk Universitas Trisakti

Program servis dengan potongan harga menarik juga disediakan untuk perawatan berkala, overhaul, perbaikan ringan, dan paket lainnya.

“Kami pesan kepada para pengusaha PO Bus sebelum memasuki periode sibuk melayani mudik untuk menggunakan suku cadang resmi Hino dan memanfaatkan program servis yang kami tawarkan,” tutur Santiko Wardoyo, COO – Director HMSI.

Selain itu, Hino terus berkomitmen untuk meningkatkan tingkat komponen dalam negeri dalam produk-produknya. Dengan tambahan sertifikat TKDN untuk tiga model kendaraannya, Hino telah memperkuat posisinya sebagai APM pertama dan satu-satunya di Indonesia yang memiliki sertifikasi TKDN.

Proses sertifikasi dilakukan oleh PT Surveyor Indonesia melalui verifikasi lapangan dan dokumen yang ketat. Santiko berharap kendaraan Hino yang memiliki TKDN dapat lebih banyak dibelanjakan melalui APBN atau APBD, serta menekankan kontribusi Hino untuk kemajuan Indonesia.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related