Superapps milik PT Dana Tabungan dan Asuransi Pegawai Negeri (Taspen) Persero, Andal by Taspen diunduh lebih dari 1 juta kali hingga 9 Januari 2025. Capaian tersebut mencerminkan tingginya minat masyarakat terhadap aplikasi yang baru diluncurkan pada 2 Januari 2025.
Henra, Corporate Secretary Taspen menjelaskan peluncuran Andal by Taspen untuk mendorong kemudahan bagi peserta di satu aplikasi dalam memberikan solusi untuk mengakses layanan yang lebih mudah dan praktis. Aplikasi ini menawarkan semua layanan digital dalam satu aplikasi berupa Taspen Customer Digital Services.
BACA JUGA: Didominasi Surat Utang Negara, Yield on Investment Taspen 10,55%
Aplikasi ini mempermudah peserta mengakses layanan mulai dari pendaftaran, pengajuan klaim dan non-klaim, hingga informasi pensiun bulanan. Fitur lainnya mencakup perekaman data, pengisian formulir mandiri, pelaporan kecelakaan kerja, hingga autentikasi dan penjadwalan kunjungan di Mal Pelayanan Publik (MPP).
“Andal by Taspen diciptakan tidak hanya untuk memudahkan peserta, namun juga untuk menjawab berbagai tantangan dalam meraih tujuan pelayanan digital masa depan. Kami berharap dengan hadirnya fitur layanan di Andal by Taspen akan memberikan pengalaman layanan digital yang lebih praktis,” kata Henra melalui keterangan resmi, Selasa (14/1/2025).
BACA JUGA: Gandeng Mandiri Taspen, SMF Salurkan Kredit Perumahan Rp 1 Triliun
Andal by Taspen juga menyediakan informasi lengkap mengenai produk Taspen dan Taspen Life, estimasi manfaat pensiun, serta panduan hak dan kewajiban peserta. Melalui fitur Taspen Care, peserta dapat menyampaikan keluhan atau pertanyaan secara online, membuat layanan makin mudah dan responsif.
Tidak hanya itu, Andal by Taspen juga menawarkan proses autentikasi yang lebih mudah. Melalui aplikasi ini, peserta hanya perlu melakukan swafoto (selfie) untuk pencairan dana pensiun, sehingga akan lebih mudah bagi para pensiunan yang memasuki usia lanjut.
Fitur ini diharapkan dapat memudahkan peserta dalam melakukan verifikasi klaim dan layanan lainnya kapan saja dan di mana saja melalui ponsel pribadi, tanpa perlu meninggalkan rumah.
“Andal by Taspen adalah inovasi yang membawa transformasi digital dalam layanan bagi peserta Taspen,” ujarnya.
Editor: Ranto Rajagukguk