Tahun Depan, Sociolla Akan Hadirkan Produk Keuangan Digital

marketeers article

Platform beauty-tech Sociolla mulai melebarkan sayapnya. Kali ini lebih jauh, yaitu ke layanan keuangan. Tepatnya tahun 2021 mendatang, Sociolla mengabarkan bahwa platformnya memungkinkan untuk menawarkan produk keuangan digital seperti rekening tabungan, pinjaman, dan kartu kredit.

Hal ini diumumkan melalui kerja sama antara Sociolla dan Bank Standard Chartered pada awal bulan Oktober 2020. Sebagai langkah awal, kedua perusahaan memperkenalkan nexus sebagai solusi pembayaran daring di e-commerce Sociolla.

Namun ke depannya, menurut Andrew Chia, CEO Standard Charteder Bank Indonesia mengatakan bukan hal yang tidak mungkin solusi keuangan ini akan diperluas sebagai layanan keuangan digital yang komprehensif.

“nexus hadir sebagai solusi banking as a service, strategi Bank Standard Chartered bagi konsumen yang melek teknologi agar mereka memiliki akses keuangan digital yang lebih luas. Apalagi dengan perubahan perilaku konsumen yang semakin bergantung pada layanan e-commerce,” jelasnya.

Dari sisi Sociolla, Christopher Madiam, Co-Founder dan Presiden Direktur Social Bella mengatakan bahwa hadirnya layanan keuangan di platformnya dipercaya bisa menambah pengalaman pengguna. Christopher menilai bahwa strategi ini inovatif karena artinya, Sociolla bisa menghadirkan pengalaman kecantikan yang komprehensif.

“Dengan adanya layanan perbankan digital, ekosistem beauty-tech Sociolla semakin lengkap dan terintegrasi. Inovasi ini juga hadir dari permintaan layanan pembayaran digital yang terus meningkat di Sociolla,” tutur Christopher.

nexus sendiri telah diinkubasi di SC Ventures yang merupakan divisi inovasi dan investasi teknologi finansial dan bisnis ventura dari Standard Chartered. Layanan ini diumumkan pada bulan Maret 2020. Andrew menambahkan, sebagai solusi banking as a sevice, nexus tidak hanya bisa melayani pembayaran digital di e-commerce. Tapi juga memungkinkan untuk transaksi transportasi.

Editor: Ramadhan Triwijanarko

Related