Tak Ingin Ketinggalan Zaman, Vespa Bakal Terapkan Smart Key

marketeers article
Vespa GTS 2023. (FOTO: Via instagram @showroomvespa.sinergi)

Dari pertama hadir hingga saat ini, produk Vespa yang dipasarkan di Indonesia masih menggunakan anak kunci untuk menyalakan mesin. Padahal, banyak produk lain yang jauh lebih murah telah menerapkan fitur smart key.

Kini, akhirnya Piaggio mulai gerah disebut ketinggalan zaman. Hingga akhirnya, fitur smart key atau keyless system mulai diterapkan di produk tertentu.

Dikutip dari website Vespa, produk yang sudah meninggalkan classic ignition dan menggantinya dengan fitur keyless adalah GTS. Dengan adanya fitur tersebut, maka pengguna Vespa kasta tertinggi itu cukup menyimpan kunci di dalam kantong dan bisa menyalakan mesin dengan memutar ignition switch.

Fitur ini pun terbukti mampu memberikan kepraktisan dan kenyaman bagi pengendara saat menghidupkan mesin, mematikan mesin serta saat mengaktifkan kunci stang. Oleh karena itu, fitur keyless telah banyak diterapkan di sejumlah produk motor dan mobil.

Piaggio Indonesia sendiri akan segera melakukan peluncuran GTS terbaru. Berdasar undangan yang diterima Marketeers, peluncuran itu akan dilakukan pada Selasa (6/6/2023).

BACA JUGA: Vespa Kembali Jadikan Warna dan Grafis Baru sebagai Daya Pikat

Kemungkinan, GTS yang diluncurkan merupakan produk yang telah menerapkan fitur smart key. Hal itu diungkap lewat penekanan dalam undangan yang menyebut bahwa Vespa merupakan icon yang tidak pernah melupakan ciri khas klasiknya namun tetap secara konsisten berinovasi yang menjadikannya modern serta berevolusi untuk mendukung gaya hidup para pencintanya yang terus berkembang maju.

Kemungkinan soal penerapan fitur itu sendiri terkonfirmasi lewat akun Instagram @showroomvespa.sinergi. Kemarin, akun itu mengunggah foto produk terbaru dengan caption “New Release! GTS SS 150”.

BACA JUGA: PID Beri Tag Rp 60 Juta untuk Vespa Primavera Color Vibe Edisi Terbatas

Foto itu pun menggambarkan sejumlah hal baru dalam GTS mulai dari warna, grafis, desain hingga fitur keyless. Unggahan itu juga menyebut bahwa GTS terbaru itu dipasarkan dengan harga Rp 81 juta.

GTS canggih ini sendiri juga telah dipasarkan di Thailand. Hal itu terkonfirmasi dari sebuah akun YouTube bernama Vespa Minburi yang mengunggah video Vespa GTS 2023.

Dalam video pendek itu, terlihat bahwa Vespa terbaru itu tampil makin dinamis lewat penerapan grafis di beberapa bagian. Untuk menonjolkan kecanggihannya, GTS kini juga dibekali speedometer baru yang memadukan tampilan analog dan digital.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related