WhatsApp terus menghadirkan pembaruan yang mempermudah penggunanya. Salah satu fitur terbaru yang kini tersedia untuk pengguna iPhone ialah kemampuan untuk scan atau memindai dokumen langsung melalui aplikasi.
Dengan fitur ini, pengguna tak perlu lagi menggunakan aplikasi tambahan yang notabene memakan waktu lebih lama. Mengingat biasanya, pengguna perlu mengandalkan pihak ketiga untuk memindai dokumen, lalu menyimpannya di perangkat sebelum akhirnya dilaporkan secara manual untuk dibagikan lewat WhatsApp.
BACA JUGA: REDNote Jadi Pelarian Konten Kreator AS, Begini Cara Buat Akunnya
Sayangnya, fitur pemindai dokumen di WhatsApp saat ini baru tersedia untuk pengguna iPhone. WhatsApp bahkan menyebutkan bahwa fitur ini sedang diluncurkan secara bertahap, jadi belum semua pengguna iPhone akan mendapatkannya sekaligus.
Untuk pengguna Android, sayangnya, fitur ini belum tersedia dan masih harus mengandalkan aplikasi pihak ketiga untuk memindai dokumen. Belum ada informasi pasti kapan fitur ini akan hadir untuk perangkat Android, sehingga penggunanya harus bersabar sementara waktu.
Lantas, bagaimana cara memindai dokumen langsung lewat WhatsApp? Berikut penjelasannya yang dilansir dari The Indian Express:
BACA JUGA: Seliweran di TikTok, Ternyata Begini Cara Mendapatkan Angka 456 di Profil
Cara Scan Dokumen di WhatsApp
Pertama, tentu bukalah aplikasi WhatsApp di perangkat iPhone Anda. Selanjutnya, ketuk tombol “Plus” yang terletak di bagian bawah layar, lalu pilih opsi “Dokumen.”
Di sana, Anda akan menemukan tiga pilihan, yaitu “Pilih dari file,” “Pilih foto atau video,” dan “Pindai dokumen.” Pilih opsi “Pindai dokumen,” dan kamera dalam aplikasi pun akan terbuka.
Anda hanya perlu menempatkan dokumen di depan kamera dan memindainya dengan mengetuk tombol pemotretan. Setelah itu, dokumen bisa langsung dibagikan kepada kontak Anda, seperti membagikan file biasa.
Cukup mudah, bukan? Dengan fitur ini, Anda bisa menghemat penyimpanan di perangkat sekaligus waktu lebih banyak. Selamat mencoba!
Editor: Ranto Rajagukguk