Tampilan Baru New Honda Sonic 150R Semakin Agresif

marketeers article

Astra Honda Motor varian baru dari New Honda Sonic 150R melalui  stripe yang terlihat semakin agresif dan compact. Tampilan terbaru dari motor light sport ini merupakan jawaban bagi gaya hidup generasi muda terkini.

“Pembaruan grafis pada stripe New Honda Sonic 150R yang mengusung desain yang berkesan kencang, compact dan tajam diharapkan dapat memenuhi keinginan generasi muda terhadap motor light sport yang mewakili gaya hidupnya,” kata Marketing Director AHM Thomas Wijaya dalam keterangan medianya.

Kesan agresif semakin ditonjolkan melalui grafis ekspresif baru pada stripe New Honda Sonic 150R pada pilihan warna Agresso Matte Black. Bagi penggemar street racing, stripe baru disematkan pada pilihan warna Activo Black dan Energetic Red sehingga semakin menonjolkan gaya hidup pecinta kecepatan. Sementara itu, pilihan warna Honda Racing Red yang terinspirasi dari tim balap Astra Honda Racing Team (AHRT), tetap mempertahankan stripe yang mengombinasi warna merah dan putih sebagai ciri utama.

“Sebagai salah satu motor sport yang diminati anak muda, model ini terus kami perbarui sesuai gaya hidup mereka yang agresif dan dinamis. Didukung fitur serta performa mesin yang mumpuni, New Honda Sonic 150R menyuguhkan paket lengkap di segmennya,” tambah Thomas.

Ekspresi gaya khas anak muda tercermin dari fitur pendukung Honda Sonic 150R, termasuk diantaranya shroud berdesain tajam yang bisa dilepas dan dipasang dengan mudah (plug and play). Pengguna bisa memakai atau melepaskannya, sesuai dengan kebutuhan dan gaya dinamis masing-masing.

Honda Sonic 150R mengaplikasikan desain ramping yang ergonomis, sesuai postur tubuh remaja Indonesia. Tampilan motor ini juga mencerminkan keinginan dan karakter anak muda masa kini dengan desain futuristik dan tajam.

Honda Sonic 150R dibekali dengan mesin generasi baru 150 cc DOHC 6-percepatan yang menjanjikan akselerasi terbaik di kelasnya. Hal ini karena jantung pacu tersebut didesain untuk memberikan limpahan torsi pada putaran mesin (RPM) bawah hingga menengah.

Akselerasi dan kelincahan Honda Sonic 150R telah dibuktikan melalui berbagai kejuaraan balap nasional, kompetisi gymkhana, dan kegiatan test ride yang diikuti langsung oleh pecinta motor sport di Indonesia. Catatan akselerasinya mencapai 10,6 detik untuk jarak tempuh 0-200 meter.

New Honda Sonic 150R warna Aggresso Matte Black dan Honda Racing Red dipasarkan dengan harga on the road (OTR) DKI Jakarta Rp 23.180.000.  Untuk warna Energetic Red dan Activo Black dipasarkan dengan harga OTR Rp 22.780.000.

    Related