Tanggapi Kritikan, Meta Tambahkan Fitur Keamanan di Metaverse

marketeers article
Meta hadirkan fitur parental supervisor untuk menjaga keamanan pengguna anak dan remaja (Sumber Gambar: 123rf.com)

Perusahaan teknologi Meta berupaya untuk meningkatkan keamanan pengguna, khususnya untuk pengguna usia anak dan remaja. Upaya ini dilakukan perusahaan dengan menghadirkan fitur keamanan baru. Inovasi ini merupakan bentuk respons yang diberikan Meta terhadap kritikan dan tuntutan yang dilayangkan mengenai dampak negatif dari aplikasi dan perangkat terhadap anak dan remaja.

Sebelumnya, mengutip dari artikel Forbes, Meta menerima sejumlah kritikan dan tuntutan dari berbagai pihak berkaitan dengan keamanan platform mereka terhadap pengguna usia muda. Banyak pihak mengecam Meta karena dianggap acuh dalam menanggapi efek negatif yang ditimbulkan dari aplikasi dan perangkat mereka di sisi keamanan dan kesehatan mental pengguna remaja, terutama remaja perempuan.

Menanggapi kritik dan tuntutan yang dilayangkan, Meta akan meluncurkan fitur parental supervisor untuk perangkat virtual reality mereka Oculus Quest. Berbentuk perangkat lunak tambahan, fitur ini memberikan akses pada orang tua untuk mengontrol kegiatan anak dalam dunia virtual. Fitur parental supervisor ini akan tersedia di akun pengguna remaja yang nantinya akan terhubung dengan akun orang tua. 

Kontrol tersebut memperbolehkan orang tua untuk memblokir aplikasi, melihat aplikasi yang dimiliki pengguna remaja, memblokir Link dan AirLink menyetujui atau menolak pembelian hingga menerima pemberitahuan tentang pembelian yang dilakukan. Orang tua juga dapat mengetahui screen time dan daftar teman pada perangkat Oculus. 

“Kami menambahkan lebih banyak intervensi dalam aplikasi dan perangkat kami untuk mendorong pengguna remaja memiliki pengalaman online yang lebih positif dan dapat mengatur waktu yang dihabiskan untuk online denga lebih baik,” Vaishnavi J., Head of Youth Wellbeing Meta dalam keterangannya mengutip dari Forbes.

Selain itu, Meta juga memulai debutnya sebagai pusat pendidikan dengan menghadirkan ‘Parent Education Hub’ yang mencakup informasi tentang opsi pengawasan VR. Dalam menghadirkan Parent Education Hub, Meta telah bekerja sama dengan sejumlah pakar industri, remaja, orang tua, dan pembuat kebijakan agar dapat memberikan informasi dari berbagai sisi. Hal ini akan membantu menyempurnakan fitur keamanan yang dimiliki oleh Meta.

“Upaya yang dihadirkan oleh Meta saat ini hanyalah sebuah titik awal. Seiring berjalannya waktu, kami akan terus menjalin kolaborasi cermat dengan berbagai pakar untuk mengembangkan fitur-fitur parental supervisor demi meningkatkan keamanan dan kenyamanan pengguna kami,” tutup Vaishnavi.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related