Tangkap Tren IoT, Samsung Bekali Generasi Muda Pelatihan Teknologi

marketeers article
Tangkap Tren IoT, Samsung Bekali Generasi Muda Pelatihan Teknologi. (Dok. Samsung)

Samsung Electronics Indonesia menyelenggarakan pembelajaran dan pelatihan teknologi yang relevan dengan perkembangan zaman melalui Samsung Innovation Campus (SIC). Dengan pertumbuhan pengadopsian Internet of Things (IoT) yang makin masif di Indonesia, SIC mempersiapkan siswa-siswi sekolah menengah di Indonesia menjadi pengembang produk IoT melalui pembuatan prototipe solusi yang inovatif.

Ennita Pramono, Head of Corporate Citizenship Samsung Electronics Indonesia mengatakan di era Industri 4.0 ini, kemampuan IoT menjadi sangat penting karena pengaplikasiannya makin luas dan ikut memengaruhi gaya hidup.

“Jumlah perangkat IoT terus tumbuh secara cepat, didukung penetrasi konektivitas yang semakin merata. Karena itulah, melalui SIC, kami berkomitmen untuk membekali anak-anak SMK dan Madrasah Aliyah di Indonesia dengan keterampilan yang relevan dengan kebutuhan industri, demi masa depan yang lebih baik,” ujar Ennita dalam keterangan yang diterima Marketeers, Sabtu (2/9/2023).

Sejak diluncurkan pada 2019, SIC terus berevolusi dengan mengembangkan pelatihan TIK yang selalu relevan dengan perkembangan dan kebutuhan zaman. Dari SIC tahun sebelumnya, para siswa sekolah menengah melahirkan inovasi seperti Smart Hydroponic Technology (SAHYT), sebuah programming pembelajaran jarak jauh berbasis web, dan helm canggih MyWay yang terhubung dengan aplikasi untuk tuna netra.

BACA JUGA: Samsung Rilis Galaxy Z Fold5 dan Galaxy Z Flip5 Edisi Spesial BMW

Helm MyWay menggunakan Sensor Ultrasonik untuk mendeteksi halangan, sehingga bila ada suatu halangan dalam jarak 80 sentimeter. Lewat aplikasi WayApp, Helm MyWay memberikan informasi bagi tunanetra seperti suara peringatan, panggilan kepada penggunanya bila keluarga mencari, mengirim notifikasi hingga dapat mengetahui halangan di depan ketika mereka berjalan.

Melalui SIC, anak-anak muda Indonesia dapat mengembangkan pengetahuan teknologi terkini yang akan menjadi bekal mereka meraih masa depan mereka yang lebih baik dan membangun Indonesia lebih maju. Pengembangan produk IoT menjadi salah satu keterampilan yang sedang diminati oleh industri saat ini, sejalan dengan integralnya produk-produk IoT dalam gaya hidup masyarakat.

Contohnya di rumah, berbagai perangkat rumah tangga seperti kulkas, mesin cuci, bahkan AC, sudah bisa terhubung ke Internet dan dikontrol dari smartphone. Jumlah perangkat IoT kini sudah melebihi koneksi seluler di Indonesia.

BACA JUGA: Samsung Galaxy Gaming Academy Lahirkan Talenta Esports Indonesia

Editor: Ranto Rajagukguk

Related