Targetkan Bisnis Kecil, TikTok Hadirkan Program Edukasi Follow Me

marketeers article
Sumber foto: Unsplash.com

Melihat perusahaan yang akhir-akhir ini menjadi shoppertainment, TikTok menciptakan suatu inisiatif baru melalui program gratis Follow Me. Bertujuan untuk membantu para pelaku usaha kecil memasarkan bisnis mereka lebih baik di platform tersebut, TikTok menawarkan panduan untuk menggunakan alat bisnis serta cara kreatif di platform, fitur iklan dan promosi, dan pelatihan dari pemilik usaha kecil lainnya.

Peluncuran program didasari dengan bisnis atau produk yang tadinya hampir tidak dikenal tiba-tiba saja menjadi viral di TikTok. Hal ini membuat banyak pemilik usaha kecil beralih ke TikTok untuk mempromosikan produk mereka sehingga mendapatkan pelanggan individu yang mana juga akan membangun bisnis melalui ulasan produk, rekomendasi, dan tutorial.

Program Follow Me menjadi sebuah tanda ambisi TikTok untuk dapat menjadi raksasa iklan sosial besar berikutnya yang menargetkan generasi muda. Melihat minat konsumen yang bergeser, TikTok memanfaatkan kesempatan untuk menarik pengiklan yang ingin mendiversifikasi pengeluaran iklan sosial mereka di luar media sosial lainnya seperti Meta, Snap, bahkan Twitter.

Berdasarkan data Insider Intelligence, pendapatan iklan TikTok diperkirakan mencapai lebih dari US$ 11 miliar atau setara Rp 165 triliun pada tahun ini. Angka ini merupakan jumlah pendapatan dari Twitter, yang menghasilkan US$ 5,58 miliar atau Rp 83 triliun, dan Snapchat, yang menghasilkan US$ 4,68 miliar atau Rp 70 triliun.

Dengan minat masyarakat yang tinggi dan pertumbuhan yang signifikan, TikTok akan dapat mencapai US$ 23,58 miliar atau Rp 350 miliar pada tahun 2024. Namun, untuk dapat mencapai itu semua dengan lancar, TikTok juga harus memperkuat posisi dan meyakinkan usaha kecil untuk dapat memasarkan produk mereka melalui video TikTok.

“Basis pengguna TikTok telah meledak dalam beberapa tahun terakhir, dan jumlah waktu yang dihabiskan pengguna untuk aplikasi itu luar biasa,” ujar analis di Insider Intelligence, Debra Aho Williamson, dikutip dari Reuters. 

Dengan demikian, pencapaian tersebut menjadi dorongan bagi perusahaan untuk membantu para pelaku usaha kecil. Dalam program tersebut, TikTok telah merekrut pemilik usaha yang sukses untuk menjadi Small Businesses Ambassadors, yang akan memberikan pelatihan dan tips tentang cara menjangkau komunitas di platform. 

Editor: Ranto Rajagukguk

Related