Teknologi Smartec Hankook Bikin Ban Tak Gampang Aus

marketeers article

Salah satu masalah yang dialami kendaraan besar seperti angkutan truk dan bus adalah ban yang mudah aus. Hal ini tentunya menambah persoalan bagi pengendara kendaraan niaga. Padahal, mereka sudah terbilang rajin mengecek tekanan angin dan komponen roda secara rutin. Menjawab persoalan tersebut, Hankook menghadirkan teknologi Smartec dalam ban sehingga tak gampang aus.

“Teknologi yang diaplikasikan pada ban akan membantu meminimalisir risiko keausan ban tidak rata dan memperpanjang usia ban,” ungkap Ahmad Juweni, National Sales Manager Truck and Bus Radial (TBR) PT Hankook Tire Sales Indonesia.

Teknologi Smartec Hankook merupakan kombinasi teknologi dari lima kinerja utama ban. Sebut saja keamanan, jarak tempuh, anti-chip dan cut, retreadability atau kemampuan ban untuk dilapisi dengan tapak baru, dan traksi. Elemen-elemen ini umumnya menjadi pertimbangan konsumen dalam memilih ban yang tepat. Hankook menerapkan Smartec pada seluruh penelitian, pengembangan, dan proses manufaktur untuk semua produk.

Ban TBR Hankook mempunyai keunggulan dalam mengurangi keausan tidak rata. Misalnya, tipe AH31 SmartFlex yang didesain untuk perjalanan jarak jauh di jalanan halus, beraspal, serta bisa digunakan untuk segala posisi roda. Ban ini memiliki tapak dan bahu yang lebar demi mencapai usia ban yang lebih panjang dan kinerja handling terbaik di jalanan. Ban tersebut juga mengaplikasikan Multi 3-Dimensional Kerf yang memberikan traksi lebih baik, serta mengendalikan keausan yang tidak merata. Ada fitur Tread Wear Equalised Stepper (T.W.E.S) yang memastikan keausan merata di seluruh bagian ban sehingga menghasilkan umur pakai ban yang lebih panjang.

Ada pula seri AM09 SmartWork yang didesain untuk digunakan di segala posisi serta kondisi jalan. Ban ini memiliki pola direksional dengan alur traksi zig-zag,  sehingga menopang kinerja yang baik dalam kondisi jalanan basah dan kering, baik di aspal maupun tanah. Ban AM09 SmartWork mampu memiliki umur tapak yang panjang berkat material senyawa kompon High Structure Carbon Black yang bermanfaat memperlambat tingkat keausan, serta desain simetris yang membantu meningkatkan pembagian tekanan pada ban di area tapak.

 

 

Related