Tinder Izinkan Pengguna Blokir Nomor Mantan Kekasih

marketeers article

Era digital menawarkan sejumlah fasilitas yang memudahkan kita untuk saling berinteraksi dan melakukan aktivitas. Salah satunya dengan memanfaatkan platform seperti Tinder yang memungkinkan penggunanya mencari teman bahkan jodoh secara daring.

Tinder sendiri cukup lama dikenal sebagai dating app. Sayangnya, Tinder sempat menimbulkan sejumlah keresahan seiring dengan jumlah pengguna yang kini sudah mencapai jutaan di seluruh dunia. Pasalnya, platform ini tidak dapat menyaring nomor orang yang tidak ingin ditemui. Sehingga, pengguna akan secara acak bertemu dengan siapa saja sesuai dengan program Tinder.

Melihat hal ini, Tinder akhirnya memperbarui sistem mereka dengan mengizinkan pengguna memblokir nomor telepon orang yang tidak ingin ditemui. Misalnya, kontak kerabat dekat atau bahkan mantan kekasih.

“Kami memahami informasi pribadi dan privasi sangat penting bagi pengguna. Kami akan menggunakan fitur ini untuk memastikan Anda tidak bertemu seseorang yang kontaknya telah Anda blokir,” tulis Tinder, dikutip dari The Verge

Pengguna dapat mengakses fitur baru ini dengan menentukan kontak mana yang ingin diblokir, kemudian memilih fitur “Blokir Kontak” yang tersedia di menu pengaturan. Pengguna dapat mengunggah daftar kontak keseluruhan ke Tinder atau menambahkannya satu per satu.

Menariknya, kontak yang diblokir tidak akan mengetahui bahwa mereka telah diblokir. Namun, hal ini tidak dapat bekerja pada orang yang telah mengubah nomor telepon mereka dan bergabung kembali dengan Tinder.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related