TMRW by UOB Ajak Generasi Muda Cerdas Kelola Keuangan

marketeers article

Bank digital TMRW by UOB mengajak generasi muda Indonesia untuk memperbaiki manajemen keuangan dengan kampanye di TikTok. Kampanye bertajuk Pledge of Change ini tercatat telah diikuti oleh sekitar 8.000 anak muda pada Desember 2020.

Kampanye ini sendiri berawal dari hasil temuan UOB yang dirangkum dalam UOB ASEAN Consumer Sentiment Study. Studi tersebut mengungkapkan bahwa 65% Gen Y Indonesia telah melaporkan peningkatan pengeluaran selama periode Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB).

“Kami berharap melalui kampanye ‘Pledge to Change’ ini, kami dapat mendorong nasabah untuk memiliki perilaku keuangan yang lebih baik dan membuat mereka terhubung dengan individu lainnya saat mereka menyalurkan bantuan ketika dibutuhkan,” kata Fajar Septrandi Maharjaya selaku Digital Bank Head UOB Indonesia.

Wabah COVID-19 telah mengubah cara konsumen Indonesia berbelanja. Dan, tidak sedikit dari generasi muda yang membelanjakan lebih banyak uang mereka untuk suplemen kesehatan serta pembelian makanan. Pergeseran dari preferensi belanja ini ternyata mendorong konsumen menjadi lebih impulsif.

Sebab itu, melalui kampanye ini, TMRW by UOB ingin membantu generasi muda membuat keputusan finansial yang lebih cerdas dalam hal berbelanja serta menabung. Bersamaan dengan kampanye Pledge of Change di Tiktok, TMRW by UOB juga merilis filter video untuk menambah kreativitas para peserta.

Tidak hanya menjadi kampanye untuk mengedukasi tentang pengelolaan keuangan, TMRW by UOB juga berkomitmen menyalurkan donasi sebesar Rp 5.000 untuk setiap video yang diunggah di TikTok. Dana yang terkumpul akan digunakan untuk membantu anak-anak dari keluarga yang kurang mampu melalui Yayasan Bulir Padi.

Kemitraan ini akan mendukung 25 siswa kelas 11 dan 12 yang memiliki akses internet terbatas. Dengan begitu, mereka dapat terus belajar melalui program mentoring daring selama 12 bulan dengan total donasi lebih dari Rp100 juta.

Editor: Ramadhan Triwijanarko

Related