Traveloka Vs Tiket.com, Siapa Online Travel Agent yang Paling Direkomendasikan Tahun 2023?

marketeers article
online travel agent paling direkomendasi | Ilustrasi: 123rf

Bisnis online travel agent kembali menggeliat. Pemain di sektor ini pun cukup banyak. Dari sekian banyak merek, ada nama-nama besar yang sangat dikenal, di antaranya Traveloka dan Tiket.com. Lantas, dari keduanya, siapa online travel agent yang paling direkomendasikan orang Indonesia tahun ini?

Berdasarkan hasil riset Indonesia WOW Brand 2023 yang dikeluarkan oleh MarkPlus, Inc., terdapat tiga aplikasi online travel agent terbaik pilihan masyarakat Indonesia. 

Aplikasi tersebut adalah Traveloka yang mendapat predikat Gold, Tiket.com dengan predikat Silver, dan predikat Bronze diraih oleh Agoda.

Riset yang dilakukan ini merujuk pada buku Marketing 4.0: Moving from Traditional to Digital dengan menggunakan konsep customer path 5A, Purchase Action Ratio (PAR), dan Brand Advocacy Ratio (BAR) sebagai dasar penilaian.

BACA JUGA: Ini Dia Pemenang Penghargaan Indonesia WOW Brand 2020

Pada tahun 2023, terdapat 300 brand yang masuk ke dalam 100 kategori pada ajang penghargaan The 8th WOW Brand Festive Day 2023 pada Kamis (11/5/2023) di The Westin Jakarta. 

Konsep customer path 5A ini mendefinisikan lima touchpoint yang dilalui oleh pelanggan, mulai dari Aware, Appeal, Ask, Act, dan Advocate. Dari customer path 5A ini dapat dilakukan perhitungan menggunakan rumus Purchase Action Ratio (PAR) dan Brand Advocacy Ratio (BAR). 

BACA JUGA: 3 Platform Jual Beli Mobil Bekas yang Banyak Direkomendasikan

Purchase Action Ratio digunakan untuk mengukur seberapa baik perusahaan dapat mengonversi tingkat brand awareness menjadi pembelian. Sedangkan, Brand Advocacy Ratio sebagai pengukuran untuk menilai seberapa baik perusahaan dalam mengonversi brand awareness menjadi brand advocacy. 

Ketiga konsep tersebut inilah yang menjadi dasar penilaian pada pemberian penghargaan bagi brand Indonesia yang banyak mendapatkan advokasi dari responden di Indonesia. 

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related