UC Browser Anyar Ini Usung Personalisasi

marketeers article

Pasar digital terus bertumbuh. Para pemain harus lihai dalam menangkap setiap peluang dari pertumbuhan tersebut. Hal tersebut dapat dicapai dengan berbagai cara. Hal ini seperti yang dilakukan oleh UCWeb sebagai pengembang mobile browser (UC Browser). Pemegang pangsa pasar 40% (per Agustus 2015 berdasarkan data StatCounter) ini memperkuat eksistensinya dengan pembaruan. Dalam pengembangan terbarunya ini, UC Browser meningkatkan personalisasi ke setiap pengguna, Seperti apa pengembangan yang UCWeb lakukan?

UC Browser 10.7 untuk Android adalah browser mobile pertama yang memberikan kebebasan penuh bagi penggunanya untuk mengatur cara mereka menemukan dan mengakses konten web dan mendefinisikan ulang peran sebuah browser mobile sebagai aggregator dan distributor konten. Browser baru ini juga dilengkapi pilihan baru dalam gambar-gambar latar belakang yang dirancang khusus untuk menciptakan pengalaman web yang lebih baik dan menyenangkan bagi penggunanya.

Melalui inovasinya ini, UC Browser ang telah memiliki pengguna aktif harian hingga 100 juta menawarkan kemudahan dalam menemukan dan mengakses konten dengan halaman muka yang sama sekali baru dan bisa disesuaikan oleh mereka lewat sistem tampilan kartu yang bisa dikelola. Dengan UC Browser 10.7, Pengguna bisa mengatur kartu (widget in-app) seperti Headlines, Top Sites, News, Music, Football Match, Top Free Apps, Joke, Trending Video, dan lainnya, sesuai selera dan menaruh kartu pilihan favorit di atas. Jika Anda menaruh Headline di atas, Anda bisa melihat dan membaca berita-berita utama terbaru di halaman muka langsung setelah membuka browser.

“UC Browser adalah browser mobile pertama yang memperkenalkan komputasi awan. Dengan versi terbaru ini, UC Browser sekali lagi tampil lebih maju dari industri untuk memperkukuh fokusnya dalam pengalaman browsing mobile. Pembaruan ini akan mengubah cara 100 juta pengguna dalam menemukan dan mengakses konten setiap hari,” jelas Kenny Ye, Director, UC Web International Business Department.

Apakah Anda sudah mencobanya? Bisa jadi fitur ini cukup atraktif dan mampu menarik perhatian konsumen. Personalisasi ini memungkinkan merek menjawab kebutuhan konsumen. Bukan hanya itu, dengan fitur tersebut, bukan tidak mungkin bagi UC Browser untuk membaca karakter konsumen mereka. Hal ini tentunya menjadi keuntungan tambahan untuk mereka dalam mengembangkan bisnisnya. Menarik!

Related