Usung Konsep Intelligent Bank, Amar Bank Raih Dua Penghargaan

marketeers article

PT Bank Amar Indonesia Tbk (Amar Bank), perusahaan teknologi dengan lisensi perbankan dan bank digital pertama di Indonesia berhasil meraih penghargaan TOP Digital Awards 2020 yang diselenggarakan oleh majalah IT Works.

Penghargaan diberikan karena pencapaian Amar Bank sebagai digital bank dalam memanfaatkan teknologi terkini yang tergolong dalam penerapan Industry 4.0, baik dalam kegiatan operasional internal maupun dalam memberikan layanan kepada nasabah.

“Kami sangat peduli terhadap kepuasan nasabah dengan terus memperhatikan kebutuhan nasabah. Kami pun berusaha untuk terus melakukan perbaikan dan penambahan fitur produk digital dengan menggunakan metode microservices architecture transformation,” ujar Kevin Kane, Chief of Technology Amar Bank.

Kevin mengaku, dengan mengadopsi microservices architecture transformation Amar Bank dapat lebih cepat dan efisien melakukan system development yang meningkatkan pelayanan kepada para nasabah.

Saat ini, Amar Bank menawarkan dua produk digital unggulan, yaitu Tunaiku sebagai palikasi pinjaman digital dan Senyumku sebagai mobile-only intelligent bank. Kedua produk tersebut telah memanfaatkan teknologi terkini termasuk Artificial Intelligence (AI).

Sementara itu, Vishal Tulisian, Presiden Direktur Amar Bank mengatakan, Amar Bank akan terus melakukan inovasi dan bertransformasi dalam mengimplementasikan serta memanfaatkan tekonologi digital perbankan.

“Amar Bank akan terus beruoaya untuk mengembangkan layanan dan produk digital sehingga dapat lebih berdampak untuk kehidupan lebih banyak masyarakat Indonesia yang membutuhkan dan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat,” tutup Kevin.

Editor: Ramadhan Triwijanarko

Related