Bisnis Dropship Dusdusan Raih Pertumbuhan Positif

marketeers article

Pandemi COVID-19 masih memberikan dampak hampir ke semua sektor bisnis. Perubahan serta inovasi banyak dilakukan perusahaan demi beradaptasi dengan kondisi pandemi ini. Namun, di tengah masa sulit ini perusahaan penyedia platform reseller PT Dusdusan Dotcom Indonesia (Dusdusan), berhasil meraih prestasi gemilang melalui platform bisnisnya. 

Menurut laporan perusahaan, prestasi yang berhasil dicatatkan oleh Dusdusan adalah pertumbuhan bisnis yang mengalami kenaikan lebih dari 100%. Hal tersebut terjadi karena kenaikan jumlah reseller setiap bulannya yang mencapai ribuan orang. Kenaikan jumlah reseller ini tak terlepas dari potensi bisnis Dusdusan yang menawarkan sistem dropship.

Selain itu, pertumbuhan bisnis ini juga didukung dengan adanya kolaborasi antara Dusdusan dengan mitra-mitra dan merek baru dalam menyediakan varian produk untuk mendukung penjualan reseller

“Hal ini sejalan dengan visi perusahaan yang ingin menjadi platform reseller terbaik di Indonesia. Dusdusan terus memberikan kesempatan kepada banyak orang untuk mencoba memulai kehidupan yang lebih baik,” ujar CEO Dusdusan Ellies Kiswoto.

Di samping itu, Dusdusan telah menyiapkan rencana untuk terus mengembangkan bisnisnya dengan merangkul lebih banyak reseller baru serta tetap fokus kepada target yaitu ibu rumah tangga. Perusahaan kerap memberikan pelatihan teknik bisnis dan cara jualan yang praktis.

“Kami berkomitmen menyediakan pelatihan untuk meningkatkan skill dan menambah wawasan serta membentuk mindset pebisnis yang baik. Kami juga akan merilis produk-produk terbaik yang memberikan pertumbuhan dan profit yang tinggi untuk reseller,” tutup Ellies. 

Related