Chubb Life Terus Buka Peluang Bagi Agen

marketeers article

Industri asuransi jiwa terus tumbuh terlepas dari kondisi ekonomi yang mengalami perlambatan. Namun, Chubb Life Inodnesia mengungkapkan bahwa mereka membuka peluang bagi banyak orang untuk bergabung dengan mereka menjadi agen asuransi jiwa.

Chubb Life mencatat adanya peningkatan perekrutan agen baru selama paruh pertama tahun 2020, yaitu mencapai 268%. Para agen ini mendukung penjualan serta pendistribusian produk asuransi dan solusi keuangan lainnya yang dibutuhkan nasabah untuk melindungi keuangan mereka di tengah ancaman resesi.

Peningkatan jumlah agen ini juga didorong minat masyarakat yang tinggi untuk mencari sumber pendapatan alternatif. Sebab itu, Chubb Life membuka kesempatan bagi banyak orang untuk mempeluas tim keagenan mereka.

“Dengan memperluas tim, kami bisa terus menghadirkan layanan bagi lebih banyak nasabah. Dan, membantu lebih banyak orang untuk mencapai tujuan serta aspirasi finansialnya,” ujar Head of Agency East Region Chubb Life Indonesia Kristianto Joe.

Ia menambahkan bahwa individu dengan latar belakang sektor hospitality, pariwisata, dan ritel menjadi agen yang kuat di bidang asuransi. Sektor-sektor tersebut merupakan sektor yang mengalami hantaman luar biasa karena COVID-19 bahkan tidak sedikit yang harus mengurangi karyawan.

Namun, bagi masyarakat yang berminat menjadi agen tanpa latar belakang tersebut pun bisa mendapatkan pelatihan dan pengembangan kapasitas lainnya dari Chubb Life. Hal ini untuk meningkatkan kemampuan dan pemahaman dari agen bahwa mereka juga berperan penting untuk membantu masyarakat mengamankan keuangan di masa depan.

Editor: Ramadhan Triwijanarko

Related