Mercedes-Benz Bangun Engagement Lewat Mobile Service Clinic

marketeers article
Mercedes-Benz menggelar Mobile Service Clinic and Sales Event. (FOTO: MBDI)

PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia (MBDI) kembali mengadakan kegiatan Mobile Service Clinic and Sales Event, yang selama ini telah diadakan secara rutin di berbagai kota di Indonesia. Ajang ini ditujukan untuk mempermudah layanan servis mobil bagi para pelanggan setia Mercedes-Benz.

Didukung oleh diler resmi Mercedes-Benz, PT Panji Rama Otomotif, Mobile Service Clinic and Sales Event hadir untuk pertama kalinya di Bandar Lampung, tepatnya di El’s Coffee Roastery, Jl. Soekarno-Hatta, dari 29 Mei hingga 4 Juni 2023.

Choi Duk Jun, President Director MBDI mengatakan, sejak pertama kali diadakan tahun 2022, Mobile Service Clinic and Sales Event telah mendapat tanggapan yang sangat baik dari para pelanggan di berbagai kota di Indonesia.

“Tanggapan baik ini yang meyakinkan kami untuk memperluas jangkauan layanan ke kota Bandar Lampung, di mana terdapat banyak pelanggan setia Mercedes-Benz,” kata Choi Duk Jun dalam keterangan pers kepada Marketeers.

Sejalan dengan komitmennya, kegiatan Mobile Service Clinic di Bandar Lampung akan menjadi sarana bagi perusahaan untuk menyediakan layanan servis mobil yang mudah diakses, cepat dan praktis.

“Untuk itu kami mengajak para pelanggan yang berdomisili di Bandar Lampung dan sekitarnya untuk memeriksa kendaraan mereka danmemastikan kendaraan selalu dalam kondisi prima agar dapat terus berkendara dengan aman dan nyaman,” lanjut Choi Duk Jun.

BACA JUGA:Naik 26%, Penjualan Mercedes-Benz Tembus 3.184 Unit pada Tahun 2022

Selama berlangsungnya Mobile Service Clinic and Sales Event di El’s Coffee Roastery, Mercedes-Benz juga memberikan penawaran khusus yaitu sesi konsultasi dengan Technical Expert Mercedes-Benz Indonesia dan Tire Expert dari Continental, pemeriksaan umum kendaraan dan uji emisi gratis dan diskon hingga 25% untuk suku cadang dan Mercedes-Benz collection & accessories.

Selain itu, pabrikan Jerman tersebut juga menghadirkan program cicilan 0% hingga 12 bulan untuk Mercedes-Benz collection & accessories serta gratis lucky dip collection & accessories untuk setiap pelanggan yang melakukan transaksi kendaraan baru.

BACA JUGA:BMW Astra Galang Engagement Lewat Test Drive BMW di JOYFEST

Brea Adi Sarsa, Deputy Director of Customer Services MBDI mengatakan, selain penawaran yang disebutkan di atas, pengunjung juga dapat melakukan test drive beberapa model kendaraan seperti Mercedes-Benz GLB 200, Mercedes AMG A35 dan salah satu kendaraan listrik terbaru kami Mercedes-Benz EQS 450+ Electric Art Line.

“Mengingat adanya hari libur di awal bulan Juni nanti, kami mengajak para pelanggan yang berdomisili di Bandar Lampung dan sekitarnya untuk melakukan pemeriksaan kendaraan, terutama mereka yang akan melakukan perjalanan selama long weekend nanti,” kata Brea.

Hadirnya Mobile Service Clinic and Sales Event di El’s Roastery Coffee, menjadi cara perusahaan memberikan Best-Customer-Experience kepada semua pelanggan setia Mercedes-Benz di seluruh Indonesia.

Ia menekankan, melalui Mobile Service Clinic and Sales Event, setiap kendaraan akan diperiksa dan ditangani langsung oleh teknisi berpengalaman yang memiliki keterampilan, pengetahuan, dan pemahaman dalam memastikan kendaraan dapat terus berjalan dalam kondisi terbaiknya.

Dengan begitu, pengguna mobil premium itu bisa selalu melakukan perjalanan dengan aman dan nyaman sesuai dengan spirit yang dihadirkan oleh Mercedes-Benz.

Editor: Muhammad Perkasa Al Hafiz

Related