Pemprov DKI Jakarta Resmikan Jakarta Marketing Week 2023

marketeers article
Pemukulan Gong The 11th Jakarta Marketing Week 2023. Foto: Marketeers.

Menuju tahun 2023 yang penuh tantangan, para pelaku bisnis dituntut untuk mengadopsi strategi yang cerdas guna menjaga pertumbuhan dan perkembangan bisnis mereka. Dalam hal ini, pemasaran memegang peran penting untuk mendukung keberhasilan bisnis tersebut. 

Inilah yang kemudian menginisiasi penyelenggaraan acara The 11th Jakarta Marketing Week (JMW) 2023. Bertajuk “Innovation for Happiness”, JMW 2023 menyatukan para marketing enthusiast dari berbagai latar belakang, termasuk artis, pelaku bisnis, dan perwakilan pemerintah. 

Acara yang sangat dinantikan ini menjadi wadah bagi mereka untuk memperluas ilmu, networking, dan menikmati hiburan yang menginspirasi.

JMW 2023 yang diselenggarakan selama lima hari, mulai dari 14-18 Juni 2023 ini dimeriahkan oleh praktisi pemasaran berpengalaman dari berbagai perusahaan, influencer yang berpengaruh, entrepreneur yang inspiratif, hingga jajaran direksi yang memeriahkan seluruh sesi. Termasuk, pemberian penghargaan BUMN, Kompolnas, dan Tourism EM Awards 2023.

BACA JUGA: Yenny Wahid: Mungkin Sebaiknya Menteri PPPA adalah Laki-laki

Pembukaan JMW 2023 dimeriahkan dengan tarian Tari Dara Gemes, persembahan dari sanggar binaan dinas kebudayaan Provinsi DKI Jakarta. Selain itu, H. Marullah Matali, LC., M. Ag. selaku Deputi Gubernur DKI Jakarta Bidang Budaya dan Pariwisata Pemerintah Provinsi DKI Jakarta turut membuka acara tersebut.

Dalam sambutannya, H. Marullah Matali, LC., M.Ag. mengapresiasi Hermawan Kartajaya atas penyelenggaraan acara ini. Ia mengungkapkan acara ini merupakan platform bagi para marketing enthusiast untuk saling berkumpul, networking sembari menikmati pertunjukan seni yang meriah. 

Baginya, kehadiran JMW 2023 sebagai pameran eksibisi, khususnya di dunia marketing ini juga menjadi daya tarik tersendiri.

“Dalam hal ini, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta memberikan dukungan penuh JMW 2023 sebagai sarana berbagi ilmu, berkolaborasi, bersinergi bersama untuk menghasilkan inovasi-inovasi baru. Mengangkat tema yang selaras dengan tren pemasaran, Innovation for Happiness, harapannya Jakarta terus eksis dan berinovasi, walaupun nantinya bukan sebagai Ibukota lagi. JMW inilah yang bisa menjadi wadah berkembangnya Jakarta nanti,” kata Marullah.

BACA JUGA: Yenny Wahid: Mungkin Sebaiknya Menteri PPPA adalah Laki-laki

Hermawan Kartajaya, Founder & Chairman MCorp turut membuka secara resmi The 11th Jakarta Marketing Week 2023 ini bersama H. Marullah Matali, LC., M. Ag dan perwakilan dari setiap sesi, serta sponsor, termasuk HUMAS POLRI.

“Jakarta Marketing Week sudah berjalan selama 11 tahun. Kini, kami mengambil tema Innovation for Happiness. Tahun ini, aka nada sesi yang berbeda dan kian menarik. Mulai dari rangkaian diskusi panel, lomba studi kasus, penampilan hiburan, pemberian penghargaan, dan masih banyak lagi selama lima hari ke depan,“ ujar Hermawan.

The 11th Jakarta Marketing Week 2023 berlangsung selama lima hari berturut-turut, mulai dari 14-18 Juni, berlokasi di Grand Atrium Kota Kasablanka, Jakarta Selatan. Pintu gerbang acara akan dibuka mulai pukul 10 pagi hingga 9 malam. 

Acara ini dapat diakses secara gratis, memungkinkan peserta untuk terlibat di berbagai kegiatan dan networking.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related