Ratusan Pelaku Ekraf Ikuti Tahap Bootcamp AKI 2024

marketeers article
Bootcamp AKI 2024. Sumber: AKI 2024

Program akselerator Bootcamp Apresiasi Kreasi Indonesia (AKI) 2024, rangkaian kegiatan AKI untuk penambahan ilmu dasar bisnis yang sesuai dengan bidangnya oleh para mentor profesional, telah berlangsung di 12 kota. Tercatat, 410 pelaku usaha kreatif sudah mendapatkan materi selama tiga hari Bootcamp di masing-masing kota.

Di samping materi dan ilmu bisnis dari para mentor, ternyata banyak manfaat yang dirasakan para peserta selama mengikuti Bootcamp. Salah satunya adalah networking dengan sesama peserta dan mentor. 

Sandiaga Uno, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif mengungkapkan AKI ini adalah program tahunan Kemenparekraf yang bertujuan sebagai wadah bagi pelaku ekraf untuk masuk ke dalam ekosistem, membangun jejaring, dan database.

“AKI siap menjadi wadah bagi pelaku ekraf untuk masuk ke dalam ekosistem, membangun jejaring dan database, ajang publikasi dan promosi, serta memperluas pasar,” kata di dalam keterangan tertulis yang dikutip Marketeers pada Senin (3/6/2024).

BACA JUGA: Deklarasi Wonderful Indonesia 2030: Komitmen Industri Pariwisata Soal SDGs

Winda Oktriana, peserta dari Pekanbaru dan owner dari MINDA (ekstrak minyak bumbu dapur) ini mengaku mendapat masukan berharga dari mentor terkait fokus kepada branding untuk lebih menggarap segmen ibu rumah tangga. Ia juga mengaku mendapat banyak inspirasi dan motivasi dari mentor untuk lebih aktif mengikuti pameran agar lebih dikenal oleh calon konsumen dan calon mitra di daerah lain.

Masih dari peserta Bootcamp Toba, ada Nola Indriyani asal Deliserdang dan owner Nola Shoes, produsen sepatu custom handmade. Nola mengaku ada target tersendiri ketika masuk Bootcamp AKI 2024, yakni agar bisa mengikuti pameran dan menambah relasi. 

Dari sisi mentor, ia mengaku sangat terbantu oleh saran mentor fesyen Tasyrif Adnan tentang tren desain sepatu juga cara desain booth pameran yang baik. Dari Bootcamp Palu, David owner Lenggana Pusthika, pengrajin bahan baku limbah botol kaca sangat terbantu dengan keikutsertaannya di AKI 2024. 

David juga mengambil kesempatan selama Bootcamp dengan sesama peserta, berkolaborasi dengan jenama kriya Kayoart menyuplai potongan kayu jati untuk dibuat tatakan gelas.

BACA JUGA: Musik The Beatles Jadi Pemantik Kemeriahan di Ujung JMW 2024

Eva Rivana owner Albana Food & Cake asal Gorontalo mengaku dapat manfaat langsung saat pelatihan ketika difasilitasi untuk mengurus HAKI atas produk olahan ikan tuna miliknya (kerupuk, stik ikan, nugget, kerupuk kulit dan abon), serta dipandu untuk mendaftar ke e-katalog. Selain sisi teknis administrasi, Eva ternyata merasakan mendapat ilmu baru dari para mentor Bootcamp.

Cerita Eva dan beberapa peserta AKI 2024 lainnya menjadi bukti komitmen nyata kehadiran AKI yang bermanfaat bagi para pelaku usaha kreatif. Sesuai Laporan AKI 2023, dari survei ke 120 peserta, 45% di antaranya bekerja sama dengan KemenkopUKM, 28% dengan Kemendag, dan 27,5% dengan KemenBUMN.

Tahapan berikutnya bagi para peserta Bootcamp terpilih adalah ikut dalam pameran yang akan berlangsung di masing-masing Kota dan Kabupaten pada akhir bulan Mei hingga Agustus 2024. Kemudian, ditutup dengan tahapan akhir dari rangkaian kegiatan AKI 2024, dengan Malam Puncak yang akan diadakan di Jakarta pada bulan September 2024.

Malam Puncak AKI 2024 merupakan rangkaian akhir program. Pada acara ini, ditampilkan satu produk terbaik perwakilan dari 12 Kota/Kabupaten pelaksanaan, sehingga akan ada 12 produk terbaik yang berpartisipasi di pameran dengan skala nasional.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related

award
SPSAwArDS