Tiga Destinasi Wisata di Jakarta yang Tampak Indah di Instagram

marketeers article

Jakarta masih menyimpan destinasi wisata yang indah. Bahkan, Beberapa orang merekam keindahan tersebut dan memublikasikannya di Instagram. Kemudian, postingan ini menjadi viral dan memancing penasaran banyak orang. Apa saja? Berikut tiga destinasi wisata di Jakarta yang Instagramable yang dikutip dari blog Airy.

1. Art 1: New Museum dan Art Space

Cikal bakal museum ini adalah galeri seni Mon Décor, galeri yang menampung karya para seniman. Karena jumlah koleksi semakin banyak, Mon Décor dipindahkan ke sebuah bangunan baru yang sekaligus dimanfaatkan untuk melakukan berbagai kegiatan seni lainnya.

Berbagai instalasi seni dan koleksi lukisan adalah hal yang mudah dijumpai di gedung ini. Inilah yang menjadi daya tarik para penggemar fotografi untuk berkunjung ke gedung yang berlokasi di Jl. Rajawali Selatan, Kemayoran, Jakarta Pusat ini.

2. Kota Tua Jakarta

Destinasi wisata lain yang instagrammable di Jakarta adalah kawasan Kota Tua. Meskipun sudah berdiri sejak ratusan tahun lalu, bangunan-bangunan di kawasan ini masih menyimpan magnet tersendiri. Untuk menikmati nuansa vintage inilah para pengunjung datang, terutama pada akhir pekan.

3. Hutan Kota Srengseng

Di Jakarta, kamu masih bisa melihat hutan di tengah kota. Kamu bisa buktikan sendiri dengan datang ke Hutan Kota Srengseng. Ketika dipotret dengan kamera dan dibidik dari spot yang tepat, kawasan ini bisa terlihat instagrammable lho.

Hutan Kota Srengseng terletak di Jl. Haji Kelik, Srengseng, Jakarta Barat. Destinasi ini menjadi alternatif tempat wisata di Jakarta selain mal.

Sebetulnya masih banyak destinasi yang instagramable di Jakarta. Kamu pun bisa mendatanginya satu per satu. Untuk kamu yang dari daerah, ada banyak pula hotel murah di Jakarta yang bisa kamu pesan melalui website Airy Rooms. Meskipun berlabel murah, fasilitas yang ditawarkan tidak kalah memuaskan, mulai dari AC, TV layar lebar, WiFi, dan sebagainya. Nah, selamat berlibur dan memburu foto-foto cantik di Jakarta.

Related