tiket.com Menghadirkan Program 11.11 HOLIDEALS

marketeers article
tiket.com Menghadirkan Program 11.11 HOLIDEALS. (Dok. tiket.com)

tiket.com menghadirkan program 11.11 HOLIDEALS yang berlangsung dari tanggal 4-12 November 2023 untuk membantu sobat tiket dalam mewujudkan rencana perjalanannya.

Maria Risa Puspitasari, SVP of Brand Marketing tiket.com mengatakan Singles Day bukan sekedar perayaan biasa karena di baliknya ada makna mendalam untuk merangkul, menghargai, dan mencintai diri sendiri.

“Terkadang berlibur tanpa orang lain juga dibutuhkan karena kita bisa melakukan banyak hal dengan lebih leluasa sambil mengenal lebih jauh diri sendiri,” kata Maria seperti dikutip dalam siaran resminya, Kamis (9/11/2023).

Menyadari adanya kebutuhan di tengah masyarakat, tiket.com sebagai OTA pertama di Indonesia berkomitmen untuk mendukung rencana perjalanan dengan menyediakan pilihan kebutuhan perjalanan.

BACA JUGA: Kereta Cepat Whoosh Kini Hadir dalam 28 Jadwal Perjalanan

“Pilihan kebutuhan perjalanan lengkap tersebut mulai dari transportasi, akomodasi, hingga aktivitas wisata, tentunya dengan harga yang ramah di kantong,” ujar Maria.

Jika Valentine’s Day banyak dirayakan oleh pasangan, maka Singles Day atau Hari Jomblo Dunia merupakan momen perayaan khusus untuk para lajang.

Jatuh setiap tanggal 11 November, Singles Day yang pertama kali diperingati di Cina biasanya diisi dengan berbagai kegiatan memanjakan diri, mulai dari berbelanja, makan di restoran, hingga sekedar keluar bersama teman terdekat.

Terus berkembang dan dikenal di seluruh dunia, kini tanggal kembar 11.11 bahkan tak hanya dirayakan sebagai Singles Day, namun juga sebuah festival belanja online terbesar di dunia.

BACA JUGA: Jakarta Coffee Week 2023 Akan Kembali Digelar, Eksplorasi Perjalanan Kopi

Bagi yang ingin menikmati Singles Day, solo traveling merupakan salah satu pilihan aktivitas yang banyak disukai.

Sebagai bentuk apresiasi dan kasih sayang terhadap diri sendiri, berlibur menjadi cara tepat untuk melepas rasa penat, sekaligus menciptakan banyak pengalaman baru tak terlupakan.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related