Baju Super Ketat Kim Kardashian di Met Gala 2024 Bisa Sebabkan 4 Bahaya Ini

marketeers article
Baju super ketat Kim K di Met Gala 2024 (Foto: Instagram)

Memakai baju super ketat terkadang bisa membuat seseorang tampil lebih modis. Seperti Kim Kardashian, yang baru-baru ini menuai sorotan publik karena mengenakan gaun yang membuat pinggangnya tampak sangat kecil di ajang Met Gala 2024.

Busana yang demikian membuat banyak warganet berspekulasi bahwa Kim sejatinya menderita sepanjang perhelatan tersebut. Dugaan ini semakin menguat usai mantan istri Kanye West itu muncul dalam video yang diunggah kanal YouTube Vogue pada Selasa (7/5/2024).

Video tersebut memperlihatkan proses di balik pemakaian kostum Kim untuk Met Gala 2024. Ketika menjawab pertanyaan staf, ia tampak berusaha bernapas dalam balutan kostum buatan Josn Galliano itu.

BACA JUGA: 5 Bahan Alami untuk Cegah Bau Badan, Cocok Dipakai saat Cuaca Panas

Menurut Hello Sehat, mnggunakan pakaian ketat sesekali memang tidak masalah. Namun jika itu menjadi kebiasaan, tubuh akan terkena dampak buruknya yang lantas memengaruhi kondisi kesehatan.

Berikut adalah sejumlah bahaya yang berpotensi muncul ketika sering memakai pakaian ketat:

Mengganggu Kesehatan Perut

Penggunaan pakaian ketat, termasuk ikat pinggang, bisa menyebabkan esofagitis atau radang kerongkongan. Seseorang yang terlalu sering menggunakannya juga cenderung mengalami tekanan lebih besar di perut hingga menyebabkan asam lambung naik.

Tak hanya memicu kenaikan asam lambung, menggunakan pakaian atau aksesori yang terlalu ketat di sekitar perut dan pinggang dapat memicu gejala lain. Di antaranya ialah kram atau nyeri pada perut.

Memicu Penyakit Meralgia Parasthetica

Bahaya lain dari penggunaan pakaian ketat adalah bisa memicu penyakit meralgia paresthetica yang menyerang area paha. Ini merupakan kondisi di mana terdapat tekanan oleh jaringan sekitarnya pada saraf Lateral Femoral Cutaneous (LFCN). 

BACA JUGA: Belajar dari Fat Cat, Ini 3 Cara agar Tidak Jadi Bucin Selama Pacaran

Panyakit ini membuat penderitanya merasakan sensasi terbakar atau kesemutan pada bagian paha, sensitif terhadap panas dan sentuhan, bahkan mengalami mati rasa. Bagian tubuh yang menerima tekanan berlebihan pun akan merasakan sakit atau terbakar.

Menyebabkan Pingsan

Selain terganggunya fungsi saraf, salah bahaya pakaian ketat lainnya adalah membuat sirkulasi udara pada kulit menjadi tak lancar. Salah satu masalah yang paling sering dialami orang yang senang memakai pakaian ketat adalah sinkop atau pingsan.

Nyeri Punggung dan Bahu

Pakaian ketat dapat meningkatkan risiko rasa sakit pada punggung, bahu, dan leher. Tidak hanya itu, ini juga dapat menekan tulang rusuk dan tulang selangka hingga membuat kesulitan bernapas.

Itulah beberapa bahaya yang mengancam kesehatan jika terlalu sering memakai pakaian ketat. Semoga bermanfaat!

Related

award
SPSAwArDS