Garda Medika dan RS Hermina Tingkatkan Layanan Pasien Rawat Jalan Tanpa Antre

marketeers article
Kolaborasi Garda Medika dan Rumah Sakit Hermina dalam peningkatan layanan pasien rawat jalan tanpa antre. (Sumber: Garda Medika)

Garda Medika menjalin kerja sama dengan Rumah Sakit Hermina untuk meningkatkan pelayanan melalui fitur Express Appointment yang tersedia di aplikasi Garda Mobile Medcare. Fitur Express Appointment sendiri memungkinkan pelanggan Garda Medika untuk membuat appointment rawat jalan di rumah sakit tanpa perlu mengantre pada counter pendaftaran rawat jalan dan tentunya cashless.

Express Appointment dikembangkan setelah adanya identifikasi secara detail terhadap proses layanan rawat jalan dan ditemukan adanya pain point pelanggan, yaitu sering mengalami waktu tunggu dan antre yang lama hingga kekhawatiran atas ketidakpastian ketersediaan dokter di kala dibutuhkan.

Oleh karena itu, fitur Express Appointment dihadirkan untuk melengkapi fitur lainnya yang telah tersedia di Garda Mobile Medcare.

BACA JUGA Tingkatkan Layanan, Garda Medika Genjot Kolaborasi Digital

Melalui Express Appointment, pelanggan dapat mempersingkat waktu antrean sehingga kunjungan konsultasi tatap muka dapat dilakukan dengan lebih cepat dan efisien. Tidak hanya sebatas memfasilitasi penjadwalan janji temu, fitur ini juga menawarkan layanan pembayaran dan penebusan obat secara cashless.

Dengan adanya fitur tersebut, pelanggan hanya perlu melakukan scan secara mandiri melalui Anjungan Pendaftaran Mandiri (APM), pelanggan dapat langsung menuju ruang konsultasi dokter.

Layanan ini juga memudahkan pembayaran secara otomatis dengan memotong limit benefit rawat jalan pelanggan Garda Medika.

Hendry Yoga selaku Operational Director Asuransi Astra menyampaikan fitur baru ini merupakan bentuk komitmen pihaknya dalam menjawab kebutuhan pelanggan dengan pengalaman yang lebih baik.

BACA JUGA Transformasi Digital, Hermina Bukukan Kinerja Positif

Mengenai kerja sama ini, Hendry mengatakan perluasan jaringan ini menjadi bagian dari upaya Garda Medika untuk menjadi asuransi kesehatan yang dapat diandalkan.

“Kami harap, kerja sama Garda Medika dengan Rumah Sakit Hermina dapat menjangkau lebih luas banyak pelanggan Garda Medika dalam mendapatkan layanan terbaik untuk perlindungan kesehatannya,” ujar Hendry Yoga.

Hendry Yoga melanjutkan pihaknya berharap dapat bekerja sama dengan jaringan rumah sakit lainnya agar makin dapat memberikan peace of mind bagi pelanggan Garda Medika.

Senada dengan Hendry, Direktur Keuangan & Pengembangan Strategis PT Medikaloka Hermina Tbk (Rumah Sakit Hermina) Aristo Setiawidjaja juga menilai kepuasan pelanggan adalah yang utama khususnya bagi industri berbasis layanan seperti rumah sakit.

“Kami harap kehadiran fitur Express Appointment dapat membantu memberikan kemudahan pasien untuk memenuhi kebutuhan kesehatannya di Rumah Sakit Hermina dengan lebih baik,” tutur Aristo.

Melalui kolaborasi ini, Aristo menuturkan harapannya, yakni dapat membuka peluang lebih besar lagi bagi Rumah Sakit Hermina dan Garda Medika untuk ke depannya sehingga dapat memberikan solusi terintegrasi lainnya.

Editor: Ranto Rajagukguk

Related